Bolehkah Penderita Diabetes Minum Madu?

Madu memang memiliki kandungan gizi yang baik, seperti vitamin, mineral, antioksidan, dan anti peradangan.

Hal itu memang penting bagi penderita diabetes, yang seringkali mengalami tingkat peradangan yang lebih tinggi daripada orang yang sehat.

Tetapi, masih ada kok jenis makanan yang bisa memberikan antioksidan tanpa meningkatkan gula darah Anda, jadi sebenarnya tidak perlu mengganti gula/pemanis lain dengan madu dengan alasan tersebut.

Penderita diabetes pastinya sudah familiar dengan istilah indeks glikemik, yaitu kecepatan makanan/minuman dalam menaikkan kadar glukosa dalam darah.

Untuk mencegah naiknya glukosa darah secara drastis, sebaiknya konsumsilah makanan dan minuman dengan indeks glikemik rendah yaitu <55 atau maksimal IG sedang yaitu 56-69, dan menghindari yang IG-nya tinggi yaitu >70.

Madu juga memiliki kandungan karbohidrat dan indeks glikemiknya 58, hanya berbeda sedikit dengan gula yaitu 60. Madu dan gula sama-sama berada di golongan IG sedang, sehingga keduanya tetap perlu dibatasi.

Kalaupun gula darah sudah terkontrol, cukup konsumsi 1 sendok teh madu saja per hari, ya!

Kalau konten ini bermanfaat jangan lupa dibagikan kepada orang-orang yang Anda sayangi ♡
WhatsApp
Facebook
Twitter
Telegram
Picture of Titis Rahfaprilia, S.Gz.

Titis Rahfaprilia, S.Gz.

Konsultasi Sekarang

TikTok Feeds

Copyright © 2025 The Doctor Diet | All Rights Reserved